Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2011

“Sadar lingkungan mulai dari hal kecil”

oleh Hasrul Hadi pada 08 September 2011 jam 11:38 Kampanye sadar lingkungan melalui berbagai cara telah dilakukan sejak beberapa tahun silam. Berbagai organisasi yang mengatasnamakan pecinta lingkunganpun bermunculan. Issue Global warming telah gencar disuarakan berbagai kalangan, banyak elemen masyarakat yang lalu tergerak untuk peduli lingkungan dan mengajak keikutsertaan masyarakat luas, sebut saja Go green, Bike to work, LSM lingkungan yang lebih mendunia seperti WWF dan Greenpeace, dan lain sebagainya. Namun, sudahkah kita melakukan gerakan sadar lingkungan dari hal-hal yang paling kecil dan dari diri sendiri. Disadari atau tidak, kadang hal kecil seperti menggunakan kertas fotokopi bolak-balik luput dari perhatian kita, padahal hal sekecil itupun dapat menyelamatkan lingkungan dan merupakan bentuk kepedulian kita yang mengaku aware  terhadap lingkungan. Apa saja hal kecil yang dapat membantu menyelamatkan lingkungan itu? Hal itu bisa dijelaskan sebagai b